Larangan sholat di tengah jalan

Peringatan bagi kaum Muslimin untuk tidak sholat di tengah jalan atau menggunakan ruas jalan umum untuk kegiatan salat. Salat di tengah jalan adalah larangan Nabi. Sebagaimana tertulis dalam Hadist Sunan Termizi No. 346 Abwabu Sholah, Nabi Salalllohu alaihi wasallam melarang shalat di 7 tempat, yaitu:
1. Tempat sampah
2. Tempat penyembelihan hewan
3. Kuburan
4. Di tengah jalan
5. Dalam kamar mandi
6. Dalam kandang unta
7. Di atas Ka’bah
Larangan sholat di tengah jalan membuktikan Islam adalah agama toleran yang sangat menghargai hak masyarakat. Semua aktifitas peribadatan dalam Islam hendaknya tidak melanggar atau mengganggu kepentingan masyarakat umum.
346 – حَدَّثَنَا مَحْمُودُ بْنُ غَيْلَانَ قَالَ: حَدَّثَنَا المُقْرِئُ قَالَ: حَدَّثَنَا [ص:178] يَحْيَى بْنُ أَيُّوبَ، عَنْ زَيْدِ بْنِ جَبِيرَةَ، عَنْ دَاوُدَ بْنِ الحُصَيْنِ، عَنْ نَافِعٍ، عَنْ ابْنِ عُمَرَ، ” أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نَهَى أَنْ يُصَلَّى فِي سَبْعَةِ مَوَاطِنَ: فِي المَزْبَلَةِ، وَالمَجْزَرَةِ، وَالمَقْبَرَةِ، وَقَارِعَةِ الطَّرِيقِ، وَفِي الحَمَّامِ، وَفِي مَعَاطِنِ الإِبِلِ، وَفَوْقَ ظَهْرِ بَيْتِ اللَّهِ “
… Ibni Umar meriwayatkan, sesungguhnya Rasulalloh s.a.w. melarang shalat di tujuh tempat: (1) di tempat sampah (2) tempat penyembelihan hewan (3) dan di kuburan (4) dan di tengah jalan (5) dan dalam kamar mandi (6) dan dalam kandang unta (7) dan di atas Baitulloh (Ka’bah).
[Hadist Sunan Termizi No. 346 Abwabu Sholah]
Catatan Tambahan:
Salah satu tempat yg dilarang utk dijadikan tempat sholat adalah di tengah jalan.
Jika sholat di tengah jalan saja dilarang/diharamkan oleh rasulullah, apalagi kalo sampai ada yg berani mengadakan ibadah2 lain sampai menutup jalan, mengganggu lalu lintas, mengganggu aktivitas banyak orang, & tentunya sangat bertentangan dg nilai toleransi yg sangat dijunjung tinggi oleh Islam. Maka org yg berbuat demikian itu tentunya sedang melakukan sesuatu yg HARAM/TERLARANG.
Semoga jd pencerahan utk semuanya.
prinsip islam yg sesungguhnya adalah : "Jika banyak hrs melindungi, jika sedikit harus tahu diri". Jgn sampai berbuat yg semena2 kpd siapapun.
الحمدلله، جزاكم الله خيرا